Ukg.kemdikbud.go.id Website Resmi Uji Kompetensi Guru

Uji Kompetensi Guru Tahun 2015 akan dilaksanakan pada 9 November - 27 November 2015. Informasi ini berdasarkan Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Kabarnya selain uji kompetensi guru akan dilakasanakan Penilaian kinerja guru (PKG) guna memastikan kualitas dan transparansi evaluasi kinerja mereka. Dua hal itu akan menjadi menu pada pengembangan keprofesian berkelanjutan (PKB). ”Jadi rapor guru nantinya harus terdiri atas PKG, UKG, dan prestasi belajar. Adanya PKB ini merupakan terobosan baru pelatihan guru.

Dilaksanakannya UKG ini cukup erat kaitannya dengan rencana pemerintah untuk membayar tunjangan profesi guru sesuai dengan kinerja masing-masing, Jadi guru bukan hanya mendapat sertifikat dengan cuma-cuma atau berstatus guru sertifikasi melainkan pembayaran juga harus disesuaikan dengan keprofesionalan atas kompetensi dan kinerja.

Untuk Info UKG terbaru 2015, bapak dan ibu bisa melihatnya melalui link Info GTK di alamat berikut: http://info.gtk.kemdikbud.go.id/, kemudian silahkan pilih link alternatif satu sampai 5 untuk melakukan pengecekan info ukg.

baca juga: Pembayaran TPG akan disesuaikan dengan 3 Komponen Uji

Untuk masuk ke halaman website resmi uji kompetensi Guru secara online silahkan kunjungi link ini: http://ukg.kemdikbud.go.id/info/, Selanjutnya pada halaman tersebut untuk sementara bapak dan ibu dapat melihat pengantar dari "KEPALA BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN DAN PENJAMINAN MUTU PENDIDIKAN" tentang UKG dan juga menu Grafik pelaksanaan dan perolehan nilai pedagogik, Profesional dan gabungan seperti penampakkan gambar dibawah

gambar website UKG online Kemdikbud

Selanjutnya bapak dan ibu guru juga bisa membaca info lainnya tentang UKG 2015 melalui link dibawah

Pedoman UKG 2015