Bapak dan Ibu Guru Pegawai Negeri Sipil yang saya hormati, sudah sepantasnya sebagai penerima gaji ke-13 kita selalu senantiasa berfikir positif terhadap kabar yang beredar di media sosial, bukankah ini kabar baik ? Menurut perkiraan pencairan gaji ke 13 tahun 2015 sebelum ramadhan ini bukan hanya janji, sebagaimana informasi yang blog ini kutip dari okezone.com berikut ini
Direktur Jenderal (Dirjen) Anggaran Kementerian Keuangan Askolani belum bisa memastikan pencairan gaji ke-13 hingga dokumen selesai. “Nanti tunggu penyelesaian dokumennya (pencairan gaji ke-13),” ungkapnya di Kantor Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (28/5/2015).
Lebih lanjut dia memaparkan, dokumen tersebut sudah mendapat lampu hijau dari Menteri Pendayagunaan dan Aparatur Negara (Menpan-RB) Yuddy Chrisnandi. Lantaran dokumen gaji ke-13 PNS sudah dibubuhi tanda tangan Menteri Yuddy. Namun, proses penyelesaian dokumen gaji ke-13 PNS masih harus dilanjutkan ke Sekretariat Negara (Setneg).
“Sudah diparaf menteri (PP gaji ke-13). Habis itu ke Setneg lagi,” jelasnya. Sebagai tambahan, jika dokumen tersebut selesai dan disetujui Presiden Joko Widodo (Jokowi), gaji ke-13 PNS dipastikan cair sebelum Ramadan 1436 Hijriah. Diperkirakan, gaji ke-13 PNS cair pada Juni 2015.