Lomojari kepanjangan dari Lomba Motifasi Belajar Mandiri, Bidang Akademik dan Bidang Keterampilan jenjang SMP Terbuka serta SMP Satu Atap 2015 resmi di buka pada 14 September 2015 oleh Anies Baswedan selaku Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. SMP Terbuka merupakan penyelenggaraan pendidikannya menggunakan metode belajar mandiri dengan menggunakan sistem belajar jarak jauh, dan SMP Satu Atap yang menggunakan pengembangan bentuk SMP/ MTS Reguler yang letaknya menyatu atau berdekatan dengan lokasi SD/ MI yang terletak di daerah terpencil, terisolasi serta terpencar. Sebenarnya Lomojori Bidang Akademik sudah diselenggarakan mulai dari 20 tahun yang lalu, sementara itu Lomojari untuk Bidang Keterampilan sudah diselenggarakan sejak 13 tahun yang lalu.
Kegiatan Lomba motifasi belajar mandiri yang diselenggarakan oleh Kemendikbud ini semata- mata bertujuan untuk mendorong anak- anak yang memiliki bakat dari mulai SMP Terbuka ataupun SMP Satu Atap yang ada di seluruh Indonesia dengan tujuan akan mendapatkan prestasinya./ pesrta Lamojari 2015 untuk Bidang Akademik ini dikuti oleh 23 SMP Terbuka dari 23 provinsi yang ada di Indonesia. Sementara untuk Lomojori 2015 untuk Bidang Keterampilan di ikuti oleh 44 SMP Terbuka adari 17 Provinsi yang ada di Indonesia serta 24 SMP Satu Atap dari 14 Provinsi yang ada di Indonesia. Adapun jenis Lomba Lomojori 2015 di Bidang Akademik yaitu berupa lomba cerdas cermat dari sebelas mata pelajaran dan untuk Lomojori 2015 di bidang Keterampilan terdiri dari 8 bidang yang sedang dilombakan yakni meliputi tata busana, kria tekstil, tata boga, sablon, kriya pasir, kria bambu, dan kria anyaman.
Download bahan belajar Lomba Cerdas Cermat
Bagi para pemenang nantinya akan mendapatkan tabungan pendidikan serta kunjungan ke beberapa tempat rekreasi edukatif yang ada di kawasan Jakarta dan sekitarnya. Anies Baswedan mengatakan, setiap orang tua pasti menginginka anak- anaknya bisa belajar secara mandiri pada setiap proses pembelajaranya. Ia juga mengungkapkan jika siswa- siswi yang mengikuti SMP Terbuka atau SMP Satu Atap supaya tidak berkecil hati, karena sebenarnya mereka sedang mendapatkan pengalaman untuk bisa mandiri. Lebih lanjuta ia memaparkan jika banyak orang Indonesia yang sukses di sebabkan karena mereka bekerja keras, bekerja secara tuntas, disiplin serta yang tidak kalah pentingnya adalah menjaga kejujuran serta integritas yang menjadikan kepercayaan dari lingkungan akan tumbuh.
Acara- acara yang semacam ini tentu sangat bermanfaat bagi proses kemajuan pendidikan yang ada di Indonesia. Dengan adanya apresiasi serta perhatian khusus dari pemerintah untuk daerah- dearah terpencil menjadikan proses dari pemerataan pendidikan juga akan semakin terintegritas dengan baik. Semoga acara- acara semacam ini semakin hari semakin sukses dan memberikan motivasi sendiri bagi mereka yang tinggal di daerah terpencil. Lalu kapan Lomba Motivasi Belajar Mandiri 2016 akan dilaksanakan?
0 Response to "Lomba Motivasi Belajar Mandiri"
Post a Comment
Berkomentarlah sesuai topik.
Harap Tidak Mengkopi Paste Posting ini secara keseluruhan. Karena akan menghancurkan blog ini. Silahkan bila ingin menjadikannya referensi.